Search Here

Kamis, 29 Agustus 2013

Ide Gila Namun Gagal dalam Sejarah Militer

0 komentar
Perang Dunia II yang melibatkan hampir semua negara termasuk Blok Poros, yaitu Jepang, Italia dan Jerman melawan Sekutu, yaitu Amerika, Inggris dan Perancis terjadi selama enam tahun.
Terlalu lamanya waktu perang mengakibatkan para pihak menjadi kelelahan sehingga memunculkan ide-ide yang gila dan aneh agar bisa menang. Namun sayang, banyak dari ide tersebut yang kemudian mengalami kegagalan. Berikut adalah daftar dari ide gila tersebut :
Menjadikan Hitler Seorang Wanita
Ide Gila Namun Gagal dalam Sejarah Militer oleh SegiEmpat
Ide gila ini dilontarkan oleh pihak sekutu agar bisa menjatuhkan karisma Hitler dan memenangkan perang.
Rencananya, hormon estrogen akan dimasukkan ke dalam makanan Hitler sehingga dia menjadi kurang agresif dan lebih feminim. Jika dilakukan terus menerus, Hitler akan berubah jadi wanita.
Ekseskusi ide tersebut adalah dengan menyewa seorang tukang kebun dengan bayaran yang sangat besar sebagai mata-mata Inggris untuk mencampurkan hormon estrogen ke dalam makanan Hitler.
Sayangnya, tukang kebun tersebut tidak mencampurkannya ke dalam makan Hitler dan malah membuang hormon tersebut ke sebuah gudang. Setelah itu, dia lari dengan membawa bayarannya.
Tsar Tank
Ide Gila Namun Gagal dalam Sejarah Militer oleh SegiEmpat
Pada masa pemerintahan Tsar Nicholas II, terbentuk ide gila untuk membangun tank monster.
Pada masa itu, menciptakan sesuatu yang besar adalah hal yang luar biasa. Oleh karena itu dibuatlah tank raksasa dengan badan tank sebesar 12 meter, diameter dua roda depan hampir sepanjang 9 meter dan diameter roda belakang  sepanjang 1,5 meter.
Terdapat menara meriam dengan tinggi 8 meter dan di sisi kanan dan kiri tubuh tank ada dua menara lainnya. Bobot tank ini mencapai 40 ton dan kecepatan maksimun 17 km/jam.
Pada awal uji coba, semua berjalan mulus hingga akhirnya tank tersebut masuk ke dalam lumpur. Karena sangat berat dan memiliki bentuk yang sangat besar, tank tersebut terjebak di dalam lumpur dan tidak bisa lagi digerakkan.
Tank tersebut lalu ditinggalkan dalam kubangan lumpur dan dibiarkan. Beberapa tahun kemudian penduduk sekitar memotongnya dan menjualnya sebagai besi tua.
Anjing Anti Tank
Ide Gila Namun Gagal dalam Sejarah Militer oleh SegiEmpat
Pasukan yang paling ditakuti pada pada Perang Dunia II adalah pasukan Panzer Jerman khususnya tank. Pasukan tersebut sangat sulit untuk dikalahkan.
Tank tersebut tidak dapat dihancurkan meski diserang dari depan, belakang, atas dan samping. Oleh karena itu, timbul ide dari Uni Soviet untuk menghancurkannya dari bawah.
Caranya adalah melatih anjing untuk melakukan bom bunuh diri. Bom diikatkan pada anjing, lalu kemudian mereka akan merangkak ke bawah tank Jerman. Badan tank akan menekan pemicu sehingga mengakibatkan ledakan.
Kelihatannya ide tersebut sangat sempurna, karena bentuk dari tank Jerman mirip dengan tank Uni Soviet sehingga mudah untuk diidentifikasi. Oleh karena itu saat Jerman menyerang Uni Soviet, anjing anti tank tersebut dilepas.
Sayangnya, pasukan “bom bunuh diri” itu tidak bisa mengidentifikasi tank Jerman dan malah berbalik ke tank Uni Soviet sehingga ide gila ini menjadi “senjata makan tuan”.

Leave a Reply